Kisah ini berawal dari sebuah surat,, Ad Dukhan 51 - 54 " Sesungguhnya orang orang yang bertakwa berada di tempat yang aman . di dalam taman taman dan mata air mata air. Mereka memakai sutra halus dan tebal (duduk) berhadap hadapan. Demikianlah,,,, dan kami jodohkan mereka dengan bidadari bermata jeli"
kemudian Ummu Salamah bertanya pada Rasulullah,,,"wahai rasulullah,,bagaimanakah gerangan wujud bidadari bermata jeli itu dalam firman Allah?"
Rasullah menjawab " dia adalah bidadari yang matanya jeli dan lebar, kulitnya putih bersih, dan rambutnya berkilau bak sayap burung
Nasar"
Nasar"
Ummu Salamah kembali bertanya " jelaskan padaku ya Rasulullah tentang firman Allah : Laksana mutiara yang tersimpan baik (Al wa
qi'ah 23) "
qi'ah 23) "
Rasulullah "kebeningannya seperti kebeningan mutiara di kedalaman lautan, tak pernah tersentuh tangan manusia"
Ummu Salamah " Ya Rasulullah jelaskan kepadaku apa yang ada di firmanNya : Di dalam surga itu ada bidadari yang baik baik dan cantik cantik (Ar rahman 70) "
Rasulullah " Akhlaknya baik dan wajahnya cantik jelita "
Ummu salamah " Jelaskan padaku tentang firman Allah : seakan akan mereka adalah telur (burung unta) yang tersimpan baik (ash shaffat 49)
Rasulullah " kelembutannyaseperti kulit terdalam yang berada dalam telur dan terlindung dari kulit bagian luarnya atau disebut putih telur "
Ummu Salamah " Ya Rasulullah jelaskan padaku tentang firman allah akan wanita wanita penghuni surga : Penuh cinta lagi sebaya umurnya (Al Waqi'ah 37)"
Rasulullah " mereka adalah wanita yang meninggal dalam usia lanjut dan beruban , Allah menjadikan mereka sebagai wanita wnita gadis yang penuh cinta, mengasihi dan umurnya sebaya "
Ummu Salamah " Wahai Rasulullah,,, lalu manakah yang lebih utama antara wanita dunia dan bidadari?"
Rasulullah " Wanita wanita dunia itu lebih utama dibandingkan bidadari seperti kelebihan apa yang nampak dari apa yang tidak terlihat "
Ummu Salamah " Lalu mengapa wanita wanita dunia lebih utama dibandingkan bidadari ?"
Rasulullah " Karena shalat dan ibadah mereka kepada Allah, sehingga Allah meletakkan cahaya di wajah mereka, tubuh mereka adalah kain sutera, kulitnya putih bersih, pakaiannya berwarna hijau, perhiasannya kekuningan, sanggulnya mutiara, dan sisirnya terbuat dari emas. mereka berkata " kami hidup abadi dan tidak jahat sama sekali. kami ridha dan tak pernah bersungut sungut sama sekali. Berbahagialah yang memiliki kami dan kami memilikimya "
Subhanallah sungguh indah penggambaran sang bidadari bermata jeli itu, namun itu semua tak dapat mengalahkan keutamaan wanita sholehah yang menjadi perhiasan dunia yang nantinya akan menanti di surga. Berbahagialah kalian yang kelak mendapatkannya atau bahkan sekarang sedang mendambanya, karena boleh jadi wanita itu kini ada di sisimu mendampingi di dunia dan kita harap diakhirat,amiin. karena sejatinya akhlak yang baik itu akan pergi membawa 2 kebaikan, dunia dan akhirat. Semoga dialog ini bida enginspirasi kita untuk menjadi lebih baik.